Tempat Wisata di Kota Malang Yang Wajib Anda Kunjungi
Kota Malang merupakan salah satu kota yang menjadi salah satu tempat tujuan wisata yang banyak diminati oleh wisatawan. Kota terbesar kedua setelah Surabaya ini memang memiliki potensi wisata dan daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Dan perlu untuk anda ketahui bahwa di daerah Malang ini memiliki udara yang relatif dingin. Jika anda ingin melakukan perjalanan wisata ke Kota Malang, jangan sampai melewatkan beberapa tempat wisata di Kota Malang.
Mungkin anda sudah banyak yang tahu beberapa tempat wisata yang ada di Kota Malang dan bahkan mungkin anda pun sudah pernah mengunjunginya. Namun, saya pun yakin masih banyak di antara kita yang masih mencari referensi tambahan alternative tujuan wisata jika berlibur ke Kota Malang.
Ada berbagai tempat wisata di Kota Malang yang sangat menarik untuk anda kunjungi. Bagi anda yang mungkin sedang merencanakan liburan ke Kota Malang dan membutuhkan referensi daftar tempat wisata di Kota Malang ini, silahkan anda simak uraian di bawah ini.
1. Jatimpark Malang

Untuk tempat wisata yang satu ini mungkin sudah tidak asing di telinga anda karena memang menjadi salah satu tempat wisata yang sangat diminati banyak orang sehingga tak heran jika nama wisata ini dikenal di berbagai daerah. Jatimpark ini sangat cocok bagi anda yang ingin melakukan wisata bersama keluarga. Dan perlu anda ketahui bahwa di tempat wisata ini disediakan banyak wahana permainan yang tentu akan sangat menghibur. Di tempat ini pun gaya bangunannya sudah modern dan daerah sekitarnya pun sangat bersih. Oleh karena itu, Jatimpark menjadi salah satu tempat wisata yang sangat disarankan untuk anda kunjungi karena di tempat ini pun anda juga dapat berfoto-foto untuk mengabadikan liburan anda bersama keluarga.
2. Taman Rekreasi Sengkaling
Taman Rekreasi Sengkaling ini sangat cocok untuk dijadikan tempat liburan bersama keluarga. Di tempat ini terdapat kolam renang besar yang sudah memiliki standart Internasional. Selain kolam renang besar tersebut, di sini juga ada kolam renang khusus anak-anak. Uniknya, di taman rekreasi ini juga menyediakan kolam renang dengan air hangat khusus untuk hari Sabtu dan Minggu (weekend). Taman Rekreasi Sengkaling berada di Jl. Raya Mulyoagung No. 188, kecamatan Dau, Malang, sekitar 10 km dari pusat Kota Malang.
3. Taman Rekreasi Kota (Tareko)
Taman Rekreasi Kota berada di pusat Kota Malang atau di jalan Simpang Majapahit, di belakang Gedung Balai Kota Malang. Di taman ini terdapat beberapa fasilitas rekreasi antara lain area joging, kolam renang, area senam bersama, area hotspot, taman mini flora dan satwa, stand produk unggulan, stand gasebo, dan banyak juga sarana bermain anak-anak.
4. Pemandian Air Panas Cangar
Bagi anda yang suka dengan wisata air panas, anda bisa mengunjungi Pemandian Air Panas Cangar yang berada di desa Tulungrejo, Bumiaji. Suhu air panas di pemandian ini antara 30-40 derajat celcius. Selain menikmati air panas, di kawasan wisata ini anda juga disediakan fasilitas menarik lainnya seperti wisata alam, ground camp, hutan penelitian, balai, dan masih banyak lagi.
5. Taman Wisata Bendungan Selorejo
Tempat wisata satu ini wajib anda kunjungi saat anda berada di kota Malang. Taman Wisata Bendungan Selorejo merupakan sebuah bendungan yang memiliki pemandangan sangat indah dengan latar belakang pegunungan. Bendungan ini dikelilingi oleh beberapa gunung seperti gunung Anjasmoro, gunung Kelud, serta gunung Kawi. Udara di tempat ini sangat dingin sehingga disarankan anda membawa jaket atau mantel.
Dan masih banyak lagi tempat wisata yang bisa anda kunjungi di Malang ini. Beberapa candi bersejarah juga bisa anda kunjungi seperti Candi Singosari, Candi Kidal, Arca Dwarapala, Candi Badut dan Candi Jago. Untuk wisata alam berupa air terjun juga bisa anda jumpai di Malang seperti Air Terjun Coban Rondo yang berada di lereng Gunung Panderman Resort. Kemudian ada Air Terjun Coban Pelangi dan Air Terjun Coban Talun.